10 Kartu Tarot untuk pemula rekomendasi Tarot-telling.
Semakin hari, semakin banyak pemula yang tertarik dengan tarot dan mencari kartu perdananya. Tarot yang dipandang sebagai alat mistik bahkan konon sihir, sesuatu yang mengerikan dan menakutkan, menjadi berbeda jaman sekarang. Ketika melihatnya dari sudut pandang lain, bisa menjadi salah satu alat yang dilirik oleh Psikolog untuk menyelami alam bawah sadar seseorang.
Tarot dapat digunakan sebagai kartu hiburan, untuk diskusi, curahan hati, percakapan untuk orang lain atau untuk diri sendiri dengan fasilitas simbol gambar kartu sebagai pemicu tema pembicaraan. Bahkan sudah banyak yang mulai memahami bahwa kartu-kartu ini menjadi alat untuk membaca alam bawah sadar seseorang.
Kartu bagaimanapun juga hanyalah selembar kertas, ketika ada gambarnya akan menjadi menarik atau tidak. Yang memaknai tetap yang melihat dan menggunakannya. Tarot memang biasanya berfungsi sebagai alat permainan, akan tetapi karena gambarnya yang menarik banyak makna, menjadi pemicu atau cermin untuk mengenali diri. Saat ini banyak yang tertarik menggunakannya, alih-alih sekedar untuk mengoleksinya. Jenis kartu tarot yang bermacam-macam menarik hati dan jika kartunya langka harganya juga menjadi semakin mahal. Tarot semakin berharga juga untuk investasi.
Dengan 78 Kartu, terbagi menjadi 22 kartu berjenis Major Arcana dan 56 kartu jenis Minor Arcana. Arti tiap simbolnya seringkali membingungkan bagi pemula yang ingin belajar atau sekadar tahu makna dari kartu koleksinya. Pertanyaan besarnya harus memulai dari kartu yang mana? Adakah jenis kartu Tarot yang memudahkan untuk dibaca penggunanya? Maka jawabannya Ada! Yuk kita bahas satu-satu.
1. Kartu Rider Deck
Disebut Rider Deck karena dulu ketika pertama kali terbit, kartu karya Arthur Waite dengan ilustrasi Pamela Colman Smith ini diterbitkan oleh Penerbit Rider & Co. Tarot yang juga populer dengan istilah Rider Waite Smith (RWS) ini menjadi kartu yang digemari karena penuhnya visual simbol pada tiap kartunya. Keunggulan ini membuat kartu ini menjadi mudah membacanya secara intuitif. Kartu tarot sebelumnya berbentuk seperti kartu remi, biasanya bagian kartu Minor Arcana, berbentuk pip, simbol angka saja. Dengan gambar yang kurang intuitif. Sebelum rider deck kartu tarot yang umum digunakan berjenis kartu Marseille. Pustaka untuk belajar tarot kebanyakan juga menggunakan contoh gambar dari Rider Deck ini.
2. Original Rider Waite
Varian Rider Deck terbitan U.S.Games Inc. Konon kartu ini berbentuk mirip warna dan pola belakang kartunya, sama dengan ketika kartu Rider Waite ini terbit pada tahun 1909 dan 1910. Karena bergambar simbol sama dengan Rider Deck maka mudah juga pemakaiannya untuk pemula. Warnanya terlihat klasik seperti saat jaman teknologi awal percetakan abad-20an. Tetapi warna ini tidak sama dengan Rider Deck yang warnanya berdasar catatan dari sang pembuat Arthur Waite. Karena teknologi warna awal abad-20an berbeda dengan warna ketika Rider Deck dicetak U.S Games Inc yang notabene produsen kartu tarot pertengahan abad-20. Tapi Bentuk klasiknya membuat mata teduh karena warnanya yang cenderung tidak terang tapi klasik.
3. Radiant Rider Waite
Varian Rider Deck dengan warna yang lebih terang dan bergradasi seakan tiga dimensi, sentuhan cat air dari seniman Virginijus Poshkus. Penerbitnya adalah U.S.Games Inc. Kelebihan kartu ini yang masuk dalam kategori 10 kartu tarot mudah untuk pemula adalah warnanya. Selain warna dengan standar kartu Rider Deck, warnanya yang seakan bercahaya membuat lebih mudah pengguna pemula untuk mengenalinya. Selain gambar, dalam pembacaan kartu tarot warna juga berpengaruh dalam pembacaan. Warna mempunyai arti tersendiri dan mempunyai nuansa emosi khusus.
4. Starter Tarot Deck
Kartu ini menggunakan urutan kartu tarot gaya Marseille. Hampir mirip dengan Rider Deck dengan urutan kartu yang sedikit berbeda. Bagi pemula yang tertarik dengan kerumitan Kartu Tarot de Marseille yang klasik dan eksotik. Kartu ini bisa menjadi alat belajar yang praktis dan mudah. Kepraktisan dan kemudahan karena tiap arti kartu tarot dalam posisi tegak dan terbalik tertulis pada tiap kartu.
Untuk jenis kartu Minor Arcana dalam Kartu gaya Marseille bergambar pip/angka, Untuk kartu ini terdapat gambar pada tiap kartu. Menjadi mudah untuk mengenali kartu dengan adegan gambar simbol pada tiap kartunya, plus teks arti. Ada cerita Petarot senior Inggris pernah menggunakan kartu ini untuk menangkap Pembunuh. Tertarik?
5. Quick & Easy Tarot
Mirip dengan Starter Tarot Deck, bedanya kartu ini menggunakan varian gaya dan urutan dari Rider Waite Smith(RWS). Kartu ini mempunyai arti secara tegak dan terbalik pada tiap kartunya. Cocok untuk pemula yang sedang belajar Tarot, dengan gaya RWS tentunya. Bedanya dengan Starter Tarot Deck, arti yang tertulis berbentuk kalimat bukan kata kunci seperti Starter Tarot Deck.
Untuk pemula yang masih kesulitan dengan kartu Rider Deck/RWS bisa menggunakan kartu ini untuk belajar sambil melatih intuisi dengan gambar simbolnya.
6. Tarot Made Easy
Tarot ini bergaya Rider Waite Smith, dengan sentuhan baru. Pembuatnya adalah Barbara Moore, seorang pelaku tarot yang sudah banyak membuat buku tentang tarot, kartu tarot, dan banyak pelatihan juga workshop tentang tarot. Khusus untuk karyanya ini pembuatanya ter-inspirasi Kartu RWS dengan ilustrasi baru dengan sentuhan digital painting. Adegan dan simbol per kartu sangat mirip dengan kartu RWS. Buku panduan tulisan Barbara Moore yang sudah mumpuni dengan buku tarotnya akan menyertai deck ini.
7. Tarot of The New Vision
Kartu ini bisa menjadi pengganti Rider Deck (RWS) bagi pemula. Walau terlihat berbeda ketika memahami dan membandingkan adegan dari kartu RWS dan kartu ini secara intuitif akan membentuk sebuah cerita. Gambar adegan dari Tarot of The New Vision ini seakan-akan melihatnya dari sudut pandang 180 derajat dari kartu RWS. Sesuai dengan salah satu kegunaan dari Tarot untuk melihat sisi lain diri kita, Kartu ini intuitif buat pembacaan. Bagi yang sudah mempunyai kartu RWS, kartu ini bisa menjadi pelengkap yang cocok, untuk pemula juga gambar simbol cukup mengena untuk dipelajari.
8. Morgan Greer Tarot
Kartu ini walau bergaya Rider Waite Smith, mempunyai keunikan tersendiri yang membuatnya populer pada kalangan pemula. Yang utama adalah gaya gambarnya yang close-up atau semi-close up pada tokoh karakter gambar. Jadi ketika membaca menggunakan kartu ini seakan-akan sedang berkaca dengan tokoh pada jenis kartu ini. warnanya juga tebal seperti warna pastel.
9. After Tarot dan Before Tarot
Jika belajar dari bentuk gambar simbol dan secara visual, plus kemiripan dengan kartu standar tarot Rider Waite Smith (RWS), maka ada dua pilihan deck unik yang bisa untuk belajar. After Tarot Deck yang menggambarkan adegan sesudah adegan kartu RWS dan Before Tarot Deck yang menggambarkan adegan sebelum adegan kartu RWS. Gambar adegan secara intuitif membentuk cerita antar kartu. Tentu saja pengetahuan dari kartu RWS tetap penting untuk koleksi dan juga pembacaan pemula.
10. Golden Universal Tarot
Masih mengikuti gaya Rider Waite Smith, juga terinspirasi gaya gambarnya, Pembuatan ulang kartu ini oleh artis De Angelis dan penerbitnya adalah Lo Scarabeo. Kartu ini unik karena simbol dan pakaian yang terdisplay mirip dengan gaya zaman pertengahan (Italia) yang merupakan negara kelahiran Tarot. Berbeda dengan RWS yang merupakan imajinasi Pamela Colman Smith, kartu ini meniru RWS dengan detil yang lebih mengena. Adanya lapisan emas pada kartunya menjadikan kartu ini masuk 10 kartu tarot mudah untuk pemula yang cocok untuk dikoleksi juga.
Sebenarnya masih banyak kartu yang cocok untuk pemula dengan segala perangkatnya. Tapi 10 pilihan kami ini adalah kartu yang ada dan pernah ada, ready maupun pre-order dari Tarot Telling. Pilihan kartu tersebut menjadi incaran, disukai, dan dicari pemula dan para kolektor.
Jadi kamu Pemula? atau kolektor? Kartu pilihan kami tersebut merupakan kategori recommended.